Tutorial Cara Memakai WA di PC

Cara Memakai WA di PC

Dunia teknologi yang kian canggih dan kian berkembang dengan pesat membuat banyak aplikasi-aplikasi menarik yang bermunculan. Nah, salah satu aplikasi yang pastinya tidak asing dan tentunya dimiliki oleh banyak orang yaitu aplikasi WhatsApp.

Aplikasi ini adalah aplikasi chatting yang sekaligus menawarkan banyak fitur-fitur yang menarik. Terbukti bahwa saat ini WhatsApp digunakan oleh banyak orang dari seluruh dunia. Salah satu fitur menarik adalah penggunaan WA di PC.

Ada banyak cara memakai WA di PC yang bisa kalian lakukan dengan mudahnya. Untuk mengetahuinya, simak penjelasan di bawah ini.

Banyak alasan yang diungkapkan oleh beberapa pengguna WhatsApp mengapa mereka lebih memilih untuk menggunakan aplikasi ini dibandingkan aplikasi chatting yang lainnya. Sebab, dalam aplikasi ini sudah langsung terhubung dengan nomor ponsel yang Anda miliki.

Sehingga nantinya kalian tidak perlu kerepotan untuk memiliki pin atau ID yang cukup merepotkan.

Kalian harus paham bahwa WA saat ini bukan hanya bisa digunakan di smartphone saja namun juga bisa digunakan di PC maupun di laptop yang semakin memudahkan banyak pihak pastinya.

Banyak cara memakai WA di PC yang bisa dilakukan seperti menggunakan web browser maupun aplikasi yang tersedia pada laptop yang kalian miliki.

Cara Memakai WA melalui Situs Whatsapp Web

Cara pertama yang bisa kalian lakukan adalah membuka situs WhatsApp web pada PC yang kalian miliki. Untuk situs atau link yang resmi adalah https://web.whatsapp.com/.

Setelah nantinya muncul barcode, maka kalian bisa sambil membuka menu WA web yang ada pada smartphone yang kalian miliki. Setelah kalian pindai dari komputer, maka WA web pun bisa kalian akses menggunakan PC.

Cara memakai WA menggunakan Aplikasi

Jika kalian ingin menggunakan aplikasi, baik aplikasi yang digunakan pada Mac maupun PC Windows ini adalah membuka link resmi untuk mendownloadnya. Untuk situs atau link resmi yang bisa kalian buka adalah www.whatsapp.com/download/.

Kemudian, kalian bisa memilih dengan menyesuaikan perangkat yang kalian punya. Baik itu menggunakan Mac maupun menggunakan Windows.

Setelah menyesuaikan dengan perangkat yang kalian miliki, maka kalian bisa menginstalnya, setelah itu, bukalah aplikasi tersebut yang juga akan memunculkan kode QR atau barcode yang ada.

Kemudian, pindai barcode yang ada pada layar PC, dan WA web pun bisa kalian gunakan.

Setelah mengetahui bagaimana cara memasang WA di laptop, maka kalian juga harus tahu bagaimana cara logout WA web tersebut.

Nah, cara yang bisa dilakukan pun sangat praktis. Kalian hanya perlu membuka aplikasi WA pada smartphone kalian, kemudian pilih WhatsApp web, dan pilih keluar dari semua komputer, kalian pun sudah logout dari WA web.

Akhir Kata

Tentunya cara yang mudah bukan? Kalian bisa mencoba menerapkan cara memakai WA di PC yang paling praktis untuk kalian gunakan.